BRI SUPER LEGUEKLASEMENNEWSTRENDING

Persita Tangerang Tetap Giat, Bidik Posisi Papan Atas Super League 2025-2026

×

Persita Tangerang Tetap Giat, Bidik Posisi Papan Atas Super League 2025-2026

Sebarkan artikel ini
Persita Tangerang Tetap Giat, Bidik Posisi Papan Atas Super League 2025-2026
Persita Tangerang Tetap Giat, Bidik Posisi Papan Atas Super League 2025-2026

Liganusantara.com, Jakarta – Pelatih Persita Tangerang, Carlos Pena, menegaskan bahwa timnya memiliki ambisi besar untuk menanjak ke posisi atas klasemen Super League 2025-2026. Saat ini, Pendekar Cisadane – julukan Persita – menempati posisi kelima klasemen sementara dengan 31 poin, hanya terpaut tiga angka dari Malut United yang menghuni peringkat keempat dengan 34 poin.

Meski hasil putaran pertama cukup positif, Pena menegaskan timnya tidak akan cepat berpuas diri. Fokus kini tertuju pada putaran kedua untuk memperbaiki performa dan meraih hasil lebih maksimal.

Fokus Persita Tangerang di Paruh Kedua Musim

Dalam sesi jumpa pers, Pena menekankan pentingnya konsistensi setiap pertandingan. “Setiap laga sama pentingnya. Kami adalah tim yang rendah hati, namun memiliki target ambisius. Para pemain memiliki motivasi tinggi, tapi kami datang untuk fokus satu per satu pertandingan,” ujar pelatih asal Spanyol ini.

Pena menambahkan bahwa jeda kompetisi menjadi waktu yang tepat untuk evaluasi dan perencanaan strategi berikutnya. “Paruh pertama musim berjalan baik, kini kami akan istirahat sebentar dan kemudian menyiapkan hal-hal menarik untuk putaran kedua,” ucapnya.

Tantangan dan Motivasi Lawan Klub Papan Atas

Persita Tangerang berhasil menorehkan kemenangan atas dua tim papan atas, yaitu Persib Bandung (2-1) dan Borneo FC (2-0). Catatan positif ini menjadi dorongan moral bagi tim untuk tetap kompetitif menghadapi klub-klub yang berada di puncak klasemen.

“Hasil-hasil tersebut tentu memotivasi kami. Kami percaya bisa bersaing dengan tim-tim top dan akan berjuang untuk mempertahankan posisi di papan atas hingga akhir musim,” tutup Pena.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *