Persib Bandung harus menelan pil pahit saat berhadapan dengan Dewa United pada pekan ke-19 BRI Liga 1 2024/2025.
Laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jawa Barat, ini berhasil dimenangkan oleh Dewa United dengan skor 0-2.
Dua gol kemenangan Dewa United berhasil diciptakan lewat Alex Martins (30′) dan Septian Bagaskara (90+2).
Dalam laga tersebut, penyerang anyar Persib Bandung, Gustavo Kastaneer berhasil menjalani debut bersama Maung Bandung.
Gustavo Kastaneer berhasil masuk ke dalam lapangan pada menit ke-55 untuk menggantikan David da Silva yang mengalami cedera otot paha belakang.
Namun dalam laga debutnya tersebut, Gustavo Kastaneer belum tampil cukup baik sebagai striker menggantikan David da Silva.
“Kastaneer memang masih belum bugar seratus persen, jadi bisa dilihat dia sudah memiliki kekuatan dan kecepatan, tetapi masih butuh waktu untuk menyatu,” jelas pelatih Persib, Bojan Hodak, kemarin malam.
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak juga mengungkapkan striker barunya itu sudah terlihat cukup bagus dan kuat.
Dirinya menilai sang striker masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi, sebab Gustavo Kastaneer masih terlihat bermain seperti di Eropa dan mencoba melakukan gerakan kombinasi.
“Di sini ada perbedaan karena dia harus bisa bermain lebih direct. Saya rasa dia akan bisa menyatu dan sejauh ini di pertandingan pertama dia sudah cukup bagus, tinggal butuh waktu saja untuk beradaptasi,” tutur Bojan
David da Silva Akan Dilakukan Scanning
Bojan Hodak juga menjelaskan terkait kondisi yang dialami striker andalannya, yakni David da Silva.
Mengenai David da Silva, Bojan Hodak mengaku bahwa cedera yang dialami striker andalannya tersebut masih belum diketahui persis karena akan dilakukan scan terlebih dahulu.
“Tanyakan lagi setelah dua hari karena David da Silva akan melakukan scan dulu. Tapi saya rasa ini tidak parah. Kami akan pantau apakah dia bisa bermain atau tidak pada laga berikutnya,” tutur Bojan.
Meski kalah dari Dewa United, Bojan Hodak mengaku akan tetap memberikan jatah libur kepada anak asuhnya untuk bisa memulihkan kondisi mereka untuk pertandingan berikutnya.
“Bukan karena kalah, mereka tidak mendapat libur. Satu kali dalam sepekan mereka harus libur, jadi besok mereka akan melakukan latihan, kami akan membagi dalam dua grup,” kata Bojan.
“Pemain yang tampil mendapat latihan recovery dan pemain yang tidak bermain akan mendapat latihan ekstra. Baru setelah itu kami akan libur,” tutup Bojan.