BRI SUPER LEGUEInternasionalJADWAL PERTANDINGANKLASEMENLiga Indonesia 2025/2026OlahragaPersib Bandung,SepakbolaTOPSKOR

Berbekal Pengalaman Eropa, Layvin Kurzawa Percaya Diri Antar Persib ke Tangga Juara

×

Berbekal Pengalaman Eropa, Layvin Kurzawa Percaya Diri Antar Persib ke Tangga Juara

Sebarkan artikel ini
Berbekal Pengalaman Eropa, Layvin Kurzawa Percaya Diri Antar Persib ke Tangga Juara
Berbekal Pengalaman Eropa, Layvin Kurzawa Percaya Diri Antar Persib ke Tangga Juara

Liganusantara.com, Layvin Kurzawa menunjukkan keyakinan tinggi terhadap peluang Persib Bandung dalam mengarungi Super League 2025/2026. Pemain asal Prancis itu optimistis Maung Bandung memiliki kualitas dan kedalaman skuad yang mumpuni untuk bersaing di berbagai ajang musim ini.

Di sektor kiri pertahanan, Persib dinilai memiliki banyak opsi. Selain Kurzawa, terdapat nama Alfeandra Dewangga dan Eliano Reijnders yang siap mengisi posisi tersebut. Komposisi ini membuat Persib dinilai cukup siap menghadapi kompetisi domestik maupun tampil di ajang ACL 2 2025/2026.

Meski target juara bukan perkara mudah, Kurzawa menilai performa Persib sejauh ini cukup menjanjikan. Ia pun bertekad memberikan kontribusi maksimal demi membantu tim meraih hasil terbaik.

Pengalaman bermain bersama klub-klub besar Eropa seperti Paris Saint-Germain dan AS Monaco membuat Kurzawa menjadi salah satu pemain yang paling disorot di liga. Harapan besar pun disematkan kepadanya untuk membawa dampak positif bagi permainan Persib.

“Saat ini saya bisa bermain sebagai bek kiri maupun bek tengah sisi kiri. Saya rasa pengalaman yang saya miliki bisa memberikan kontribusi untuk tim,” ujar Kurzawa, dikutip dari BolaSport.com melalui kanal YouTube resmi Persib.

Menurutnya, pengalaman berkarier di Eropa akan menjadi modal penting untuk membantu Persib tampil lebih solid. Ia percaya kualitas yang dimilikinya bisa memberi pengaruh positif di dalam tim.

Pemain berpaspor Prancis tersebut juga mengaku terkesan dengan dukungan Bobotoh. Banyaknya pesan positif yang diterimanya justru semakin memacu ambisi Kurzawa untuk tampil maksimal di setiap pertandingan.

“Saya membaca banyak pesan dari mereka dan itu membuat saya sangat senang. Saya ingin membalas apa yang sudah mereka berikan kepada saya,” katanya.

Kurzawa pun menargetkan gelar juara Super League musim ini, sekaligus berharap Persib bisa melangkah sejauh mungkin di kompetisi ACL 2. Ia menegaskan siap mengerahkan seluruh kemampuannya untuk tim kebanggaan Bobotoh tersebut.

“Saya berharap kita bisa memenangkan Super League dan melangkah sangat jauh di ACL 2. Saya akan memberikan segalanya,” tegasnya.

Meski begitu, Kurzawa dipastikan belum bisa menjalani debut saat Persib menghadapi Persis Solo pada 31 Januari mendatang. Ia berharap dapat segera menemukan kondisi terbaiknya agar bisa tampil dan merasakan langsung atmosfer pertandingan bersama Persib.

“Sebagai pemain tentu saya ingin segera bermain dan bertemu dengan para suporter. Saya ingin menikmati setiap momen bersama tim,” tutup Kurzawa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *