PSM Makassar akhirnya tidak akan menjadi tim musafir di kancah Internasional nanti.
Tim kebanggaan warga Makassar itu akhirnya bisa kembali ke tanah Sulawesi Selatan, di markas utama mereka di Stadion BJ Habibie, Parepare.
PSM Makassar sendiri akan dijadwalkan melawan Wakil Tim Vietnam, Cong An Ha Noi (CANH FC) di babak semi final ASEAN Club Championship (ACC) 2024/2025, pada hari Rabu (02/04/25) pukul 20.30 WITA.
Pertandingan itu menjadi pertama kalinya PSM Makassar bisa kembali bermain di tanah Sulawesi Selatan di ajang Internasional setelah 20 tahun lebih.
Manajer PSM Makassar, Muhammad Nur Fajrin, mengatakan jika pihaknya memang sudah jauh-jauh hari telah mengajukan surat secara resmi kepada Federasi Sepak Bola Asia Tenggara atau AFF.
Dalam surat pengajuan dari PSM Makassar, terdapat dua hal yang diajukan.
Hal pertama adalah terkait perubahan venue dan perubahan jadwal pertandingan.
“Kita sudah bicarakan terkait perubahan venue dari Stadion Kapten I Wayan Dipta ke Stadion BJ Habibie dengan berbagai pertimbangan diberikan kepada AFF,” ucap Nur Fajrin, dikutip liganusantara.com dari Tribun-Timur.com, Jumat (14/3).
Pengajuan dari PSM Makassar pun direspon dengan sangat baik oleh pihak AFF. Fajrin menyampaikan jika AFF memberikan kesempatan kepada PSM Makassar untuk bersedia mengecek kesiapan Stadion BJ Habibie.
Dengan catatan, pihak AFF akan melihat pertandingan PSM Makassar sebelum laga semifinal berlangsung.
Maka dari itu, saat PSM Makassar menghadapi Persebaya Surabaya pada pekan ke-26 BRI Liga 1 2024/2025 lalu di Stadion BJ Habibie dimaksimalkan
Apalagi laga tersebut disaksikan langsung oleh pihak AFF.
“Alhamdulillah animo suporter dan kesiapan stadion sudah baik, meski ada catatan kecil, tapi InsyaAllah tidak akan menghalangi lagi kesiapan kita untuk pertandingan di ACC,” tuturnya.
“Satu minggu akan difinalkan semua terkait kesiapan dari Panpel, keamanan, akan dibicarakan lebih lanjut. Sejauh ini kita akan bermain di Parepare,” sebut alumni Universitas Hasanuddin ini.
Pihak PSM Makassar juga meminta pengunduran jadwal pertandingan pada tanggal 02 April 2025 mendatang.
Pasalnya, jadwal pertandingan tersebut sangat dekat dengan IdulFitri, namun permintaan tersebut tidak terima oleh AFF.
“Kami minta dimundurkan (jadwal pertandingan), cuma untuk jadwal tidak bisa berubah karena kesepakatan kedua tim yang bertanding. Kemarin tidak keberatan melakukan perubahan jadwal sehingga jadwalnya tetap dilaksanakan di 2 April,” terangnya.