Olahraga

Piala Asia U-23 2024 – 3 Pemain Qatar yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia

×

Piala Asia U-23 2024 – 3 Pemain Qatar yang Wajib Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia

Share this article

LigaNusantara.com – Seperti yang diketahui, Qatar merupakan lawan pertama timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Duel laga ini dijadwalkan terlaksana di Stadion Jassim bin Hamad, Doha, Qatar, pada Senin (15/4/2024).

Nama pertama adalah Abdallah Sirelkhatim.

Abdallah Sirelkhatim merupakan pemain berposisi sebagai bek sayap kanan.

Pemain berusia 22 tahun itu kini memperkuat tim asal Qatar, Al-Gharafa.

Abdallah Sirelkhatim tampil cukup mengesankan di Liga Qatar muism 2024.

Ia tercatat hampir selalu menjadi pilihan utama di Al-Gharafa dan sukses mengantarkan timnya bertengger diperingkat kedua klasemen Liga Qatar 2024.

Tak hanya kuat dalam bertahan, Abdallah Sirelkhatim juga kerap membantu serangan.

Sukses menorehkan dua assist dari 15 laga menjadi salah satu buktinya.

Nama kedua adalah Tameem Mansour.

Tameem Mansour merupakan pemain yang berposisi sebagai winger kiri.

Pemain berusia 21 tahun itu kini memperkuat tim asal Qatar, Al-Rayyan SC.

Tameem Mansour memang belum mencetak gol pada musim ini.

Namun, Tameem Mansour selalu mampu menunjukkan kualitasnya ketika memperkuat timnas.

Tameem Mansour tercatat telah tampil bersama timnas U-23 Qatar sebanyak lima kali dengan torehan tiga gol.

Di timnas senior, Tameem Mansour bermain sebanyak 10 kali dengan catatan tiga gol.

Nama ketiga adalah Ahmed Al-Rawi.

Ahmed Al-Rawi merupakan pemain yang berposisi sebagai striker.

Ia kini membela klub yang sama dengan Tammem yakni Al-Rayyan SC.

Ahmed Al-Rawi bisa dikatakan menjadi salah satu wonderkid timnas Qatar.

Pemain berusia 19 tahun itu berhasil menembus timnas senor Qatar.

Ahmed Al-Rawi tercatat tampil sebanyak tiga kali bersama timnas Qatar dengan torehan satu gol.

Dilansir dari laman resmi AFC, Ahmed Al-Rawi memiliki beberapa keunggulan mulai dari kecepatan hingga keahlian mengeksekusi bola mati.

“Ahmed Al-Rawi dapat bermain di lini depan dan memiliki kecepatan dan ketrampilan untuk melewati pemain belakang.”

“Selain itu, Ahmed Al-Rawi juga memiliki kemampuan mencetak gol dari situasi bola mati,” tulis AFC.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *