Olahraga

Nathan Tjoe-A-On, Elkan Baggott, dan Justin Hubner Absen Bela Timnas U-23 Indonesia? PSSI Ungkap Faktor Kesulitannya

×

Nathan Tjoe-A-On, Elkan Baggott, dan Justin Hubner Absen Bela Timnas U-23 Indonesia? PSSI Ungkap Faktor Kesulitannya

Share this article

LigaNusantara.com – Ketiga pemain keturunan itu adalah Nathan Tjoe-A-On, Justin Hubner, dan Elkan Baggott.

Kata Erick Thohir, kesulitan yang dialami PSSI adalah melobi klub-klub dari ketiga pemain itu untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia.

Pasalnya, baik Elkan Baggott, Justin Hubner, dan Nathan Tjoe-A-On kini sedang dipinjamkan ke klub lain.

Elkan Baggot sejatinya merupakan pemain dari klub asal Inggris, Ipswich Town.

Kini, pemain berusia 21 tahun itu dipinjamkan ke klub Inggris lainnya yakni Bristol Rovers sampai akhir musim 2024.

Hal yang sama juga dirasakan oleh Justin Hubner.

Pemain berposisi bek tengah itu dipinjamkan klub asal Inggris Wolverhampton Wanderes ke tim Jepang, Cerezo Osaka, sampai akhir tahun 2024.

Begitu pula dengan Nathan Tjoe-A-On.

Pemain berusia 22 tahun itu sejatinya berstatus sebagai pilar klub asal Inggris, Swansea City.

Namun, Swansea City meminjamkan Nathan Tjoe-A-On ke klub asal Belanda, Heerenveen sampai akhir musim 2024.

Dengan status peminjaman itu ternyata membuat PSSI kesulitan.

“Saya tidak bisa komentar apa-apa untuk Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, dan Elkan Baggott.”

“Sebab status ketiga pemain itu sedang dipinjamkan ke klub lain,” kata Erick Thohir.

Kendati demikian, kata Erick Thohir, PSSI terus berusaha keras agar ketiga klub itu bisa melepas pemainnya ke timnas U-23 Indonesia.

Tentu saja ini akan sulit karena klub bisa melarang ketiga pemain itu ke timnas U-23 Indonesia.

Sebab, Piala Asia U-23 2024 bukan agenda FIFA.

Sedangkan, klub-klub membutuhkan pemainnya itu karena masih menjalani pertandingan di kompetisi masing-masing.

Adapun Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Qatar pada 15 April sampai 3 Mei mendatang.

Timnas U-23 Indonesia tergabung ke dalam Grup A bersama tuan rumah Qatar, Yordania, dan Australia.

PSSI dan Shin Tae-yong bertekad untuk membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024.

Piala Asia U-23 2024 menjadi turnamen penting bagi Shin Tae-yong karena jika tidak menembus target, maka nasibnya sebagai pelatih tim Merah Putih semakin tak jelas.

Shin Tae-yong sebelumnya sukses menembus target dengan membawa timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Kini, tugas Shin Tae-yong tinggal satu yakni membawa timnas U-23 Indonesia lolos ke babak perempat final dari 16 peserta yang bertanding.

“Jadi apakah klub-klub itu mau melepas, ya kami sedang melobinya.”

“Kalau mereka tidak bisa bermain juga artinya apa, ya skuad timnas U-23 Indonesia tipis lagi,” tutup Erick Thohir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *