Berita Liga 1

Nasibnya di PSS, Cleberson: Tunggu Beberapa Hari

×

Nasibnya di PSS, Cleberson: Tunggu Beberapa Hari

Sebarkan artikel ini
Nasibnya di PSS, Cleberson: Tunggu Beberapa Hari
Nasibnya di PSS, Cleberson: Tunggu Beberapa Hari

Kapten utama PSS Sleman, Cleberson, menyatakan ingin tetap bertahan di PSS Sleman meski harus turun ke divisi kedua sepak bola Indonesia.

Meski begitu, Cleberson mengatakan nasibnya di PSS Sleman akan ditentukan dalam beberapa hari lagi.

Bek berkebangsaan Brasil itu menyebut, jika saat ini dirinya sudah terjalin komunikasi dengan pihak manajemen PSS Sleman.

Dia berharap ada kabar baik soal nasibnya beberapa hari ke depan.

“Dalam beberapa hari semuanya mungkin akan terselesaikan,” terang Cleberson, dilansir liganusantara.com dari detikJogja, pada Selasa (24/6/2025).

“Mari kita tunggu beberapa hari lagi, semoga semuanya baik-baik saja,” tegas pemain yang berposisi sebagai bek tengah tersebut.

Bek asal Brasil ini juga membenarkan jika dirinya akan tetap bertahan di PSS Sleman musim depan.

“Kabar saya baik-baik saya. (Soal manajer bilang kamu ingin bertahan di PSS betul?) Iya, benar,” ujar Cleberson.

Dirinya menegaskan akan tetap bermain untuk PSS Sleman musim depan, hal ini juga menepis rumor yang mengabarkan dirinya akan bergabung ke tim lain.

Pemain berusia 32 tahun ini memang paling santer dirumorkan bergabung ke Persija Jakarta di bursa transfer musim panas ini.

“Saya tetap ingin bermain untuk PSS,” tegas mantan bek Madura United itu saat ditanya soal rumor gabung ke Persija Jakarta.

Cleberson sendiri memang menjadi pilihan utama PSS Sleman dibarisan pertahanan sepanjang musim lalu.

Bahkan, eks kapten Madura United ini juga didapuk sebagai kapten PSS Sleman pada musim lalu.

Bek berusia 32 tahun ini tak tergantikan di barisan pertahanan PSS Sleman musim lalu. Cleberson mencatatkan 32 penampilan dan membutuhkan 3 gol dan 1 assist untuk PSS Sleman di musim lalu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *