Olahraga

Manajer Masih Rahasiakan Klub Farhan Halim pada Proliga 2024

×

Manajer Masih Rahasiakan Klub Farhan Halim pada Proliga 2024

Share this article

LigaNusantara – Liga bola voli profesional Indonesia itu dijadwalkan akan mulai bergulir pada 25 April 2024 mendatang.

Direktur Proliga, Hanny Surkatty memastikan sudah ada enam tim putra dan putri yang akan berpartisipasi pada Proliga 2024.

“Kemungkinan akan ada penambahan klub baru. Tapi, karena jadwal dimundurkan April, Februari baru penutupan pendaftaran tim. Maksimal kuota peserta untuk tim putra 8 tim, dan putri 8 tim,” kata Hanny Surkatty, dilansir dari Antara beberapa waktu lalu.

Tim yang sudah dipastikan berpartisipasi di Proliga 2024 adalah Jakarta STIN BIN dan Jakarta Bhayangkara Presisi, yang bahkan sudah mendaftar di sektor voli putra.

Kedua tim yang merupakan runner-up dan peringkat ketiga pada Proliga tahun lalu.

Jakarta STIN BIN walau status debutan mereka berhasil merebut peringkat ketiga.

Tim yang diperkuat Farhan Halim pada musim lalu dan mampu bersaing sampai babak final four.

Meski begitu, belum bisa dipastikan kemana Farhan akan berlabuh.

Hal itu dikatakan manajer Farhan Halim yakni Wibi Anhari.

“Iya dong pasti (main di Proliga 2024),” kata Wibi Anhari kepada Tribunnews.com.

“Maaf, untuk itu (klub Farhan Halim) masih belum bisa kita sampaikan,” ucap Wibi. menambahkan.

Farhan sendiri saat ini sedang fokus bermain di Liga Voli Thailand dengan memperkuat Nakhon Ratchasima VC.

Dia sedang dalam misi mempertahankan gelar juara Liga Voli Thailand yang diraih timnya pada musim lalu.

Farhan dijadwalkan akan kembali ke tanah air pada bulan Maret mendatang.

“Kalau Farhan kembali ke Indonesia perkiraan Maret, jadi masih cukup buat persiapan (Proliga 2024),” kata Wibi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *