Olahraga

Kutukan Harry Kane Semakin Parah, Bayern Muenchen Minta Diselamatkan Pelatih Buangan Man United

×

Kutukan Harry Kane Semakin Parah, Bayern Muenchen Minta Diselamatkan Pelatih Buangan Man United

Share this article

LigaNusantara – Posisi Thomas Tuchel sebagai pelatih Bayern Muenchen sedang goyang menyusul performa buruk tim pada 2023-2024.

Di bawah komando pria asal Jerman itu, Die Roten terancam mengakhiri musim tanpa gelar juara.

Muenchen sudah tersingkir dari DFB Pokal akibat tumbang 1-2 oleh wakil kasta ketiga, Saarbrucken, dalam putaran kedua.

Peluang Muenchen buat mempertahankan titel Bundesliga juga menipis setelah berjarak delapan poin dengan Bayer Leverkusen selaku pemuncak klasemen.

Lalu untuk ajang Liga Champions, mereka kalah 0-1 dari Lazio pada leg pertama babak 16 besar.

Fan Muenchen menamai situasi ini dengan kutukan Harry Kane.

Sebelum datang ke Muenchen beberapa bulan lalu, striker timnas Inggris itu tak pernah mengangkat trofi bersama Tottenham Hotspur.

Bayern Muenchen pun bergerak cepat agar situasi tidak semakin memburuk.

Menurut laporan Sky Sports, pihak klub berencana mendepak Tuchel dan merekrut Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih interim.

Sang mantan juru taktik Manchester United akan dipekerjakan sampai akhir musim sebelum pelatih permanen datang ke Allianz Arena saat musim panas 2024.

Solskjaer sendiri masih berstatus pengangguran alias sedang tak menangani sebuah tim.

Dia belum gabung bersama klub manapun semenjak dipecat Setan Merah pada 2021.

Selama tiga musim membesut United, Solskjaer gagal mempersembahkan gelar.

Solskjaer nyaris membawa pasukannya menjuarai Liga Europa edisi 2020-2021, namun kalah dari Villarreal dalam pertandingan final.

Sosok kebangsaan Norwegia itu meninggalkan kursi pelatih United dengan catatan 91 kemenangan, 40 kekalahan, dan 37 hasil seri dari 168 laga.

Sebelum mengalami momen buruk sebagai pelatih Man United, Solskjaer mencuri perhatian berkat kehebatannya dalam memoles Molde.

Dia memberikan gelar juara Liga Norwegia untuk Molde selama dua musim beruntun (2011 dan 2012).

Solskjaer juga menjuarai piala domestik pada 2013.

Pengalaman melatih Solskjaer memang tidak banyak-banyak amat.

Pria berumur 50 tahun itu baru menangani tiga tim profesional yakni Molde, Cardiff City, dan Man United.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *