Persib Bandung akan kembali bermain di pekan ke-30 BRI Liga 1 2024/2025 dengan melawan PSS Sleman.
Pertandingan antara Persib Bandung vs PSS Sleman akan di gelar secara langsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jawa Barat, pada Sabtu (26/04/25) pukul 19.00 WIB.
Duel ini akan disiarkan secara langsung di Indosiar dan aplikasi streaming Vidio.com.
Jelang pertandingan melawan Persib Bandung, kabar buruk menimpa PSS Sleman.
Kabar buruk tersebut terkait dengan kondisi kesehatan dari para pemainnya.
Terdapat dua pemain PSS Sleman yang terancam akan absen karena cedera pada pertandingan melawan Persib Bandung.
Dua pemain tersebut ialah, Cleberson Souza dan Betinho.
Cleberson Souza dan Betinho sempat mengalami cedera saat menjamu Dewa United pada pekan lalu.
Kabar cederanya Cleberson Souza dikonfirmasi langsung oleh dokter tim PSS Sleman, Lutfi Afifuddin.
Dirinya mengatakan jika cedera yang menimpa Cleberson Souza cukup serius.
“Cleberson mengalami masalah di ankle kanannya.”
“Dia mendapati cedera ini setelah berduel udara melawan pemain Dewa United.”
“Dari yang kami lihat, sepertinya cedera yang ia alami cukup serius.”
“Namun, kami masih akan mengkonsultasikan ke dokter ortopedi terlebih dahulu dalam waktu dekat ini,” kata Lutfi Afifuddin, dikutip oleh liganusantara.com dari laman resmi PSS Sleman.
Sedangkan untuk Betinho.
Pemain berkebangsaan Brasil itu mengalami cedera hamstring saat menghadapi Dewa United.
Sang pemain kini harus menjalani USG.
“Mengenai Betinho, dia mengalami masalah di hamstring kiri saat babak pertama melawan Dewa United.”
“Kami akan memeriksanya lebih lanjut dengan melakukan USG terhadap cederanya.”
“Harapannya semoga tidak terlalu parah sehingga bisa kembali bermain di sisa laga,” ujarnya.
Hal ini tentunya menjadi kabar baik bagi pasukan Maung Bandung.
Terlebih lagi mereka memang sedang membutuhkan 3 poin untuk bisa menjauhkan jarak dengan Dewa United.
Saat ini, Persib Bandung berjarak 8 poin dari Dewa United. Jika mereka berhasil menang atas PSS Sleman, maka mereka akan semakin menjauh menjadi 11 poin.