Olahraga

Hasil Swiss Open 2024 – Menggila Apriyani/Fadia, Wakil AS Terbantai Berhias Skor 1 Digit

×

Hasil Swiss Open 2024 – Menggila Apriyani/Fadia, Wakil AS Terbantai Berhias Skor 1 Digit

Share this article

LigaNusantara.com – Menduduki unggulan pertama, Apriyani/Fadia menunjukkan penampilan solid pada babak kedua Swiss Open 2024, Kamis (21/3/2024).

Di fase 16 besar turnamen BWF Super 300 ini, mereka bersua wakil Amerika Serikat (AS), Francesca Corbett/Allison Lee.

Apriyani/Fadia menghabiskan durasi selama 38 menit untuk bisa mengalahkan Corbett/Lee dengan dihiasi skor satu digit di gim pertama.

Tampil di St Jakobshalle, Basel, Swiss, Apriyani/Fadia menang atas pasangan peringkat ke-35 dunia itu dengan skor 21-9, 21-15.

Corbett/Lee sejatinya mengawali gim pertama dengan solid di mana mereka mampu mengimbangi keganasan ganda putri peringkat kesembilan dunia itu.

Ya, Apriyani/Fadia harus rela berbagi angka dengan Corbett/Lee hingga sebanyak tiga kali.

Akan tetapi, Corbett/Lee mulai kewalahan membendung serangan yang dilancarkan oleh Apriyani/Fadia.

Pasangan Merah-putih tersebut mampu mengemas delapan poin beruntun untuk menutup interval pertama dengan skor telak 11-3.

Selepas jeda, Corbett/Lee sempat meraih satu angka akan tetapi momen tersebut tidak bertahan lama.

Amunisi Negeri Paman Sam kembali menebar ancaman pada masa krusial dengan mendapatkan empat poin akan tetapi Apriyani/Fadia masih bertahan.

Berbekal empat poin beruntun, Apriyani/Fadia merebut gim pertama.

Perlawanan Corbett/Lee lebih solid pada gim kedua, di mana mereka mampu mengimbangi Apriyani/Fadia hingga delapan kali.

Dengan pengalaman yang dimiliki, Apriyani/Fadia mampu unggul saat jeda interval kedua dengan skor 11-9.

Selepas jeda, Apriyani/Fadia sama sekali tidak memberikan ruang kepada Corbett/Lee untuk mengembangkan permainan.

Meski menghadirkan perlawanan, Corbett/Lee sama sekali tidak mampu menjangkau perolehan poin Apriyani/Fadia hingga akhir laga.

Di babak perempat final, Apriyani/Fadia menunggu pemenang laga antara Margot Lambert/Anne Tran (Prancis) dan Paula Lynn Cao Hok/Lauren Lam (AS).

Fase delapan besar Swiss Open 2024 sendiri akan berguliar pada esok hari, Jumat (22/3/2024).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *