Liga Indonesia 2025/2026NasionalOlahragaSepakbolaTRENDING

Hasil PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya di Super League 2025-2026: Bajul Ijo Menang Telak 3-0

×

Hasil PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya di Super League 2025-2026: Bajul Ijo Menang Telak 3-0

Sebarkan artikel ini
Hasil PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya di Super League 2025-2026: Bajul Ijo Menang Telak 3-0
Hasil PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya di Super League 2025-2026: Bajul Ijo Menang Telak 3-0

Liganusantara.com, BANTUL Persebaya Surabaya menunjukkan performa impresif saat melakoni laga tandang melawan PSIM Yogyakarta pada lanjutan Super League 2025-2026. Bertanding di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (25/1/2026) sore WIB, tim tamu sukses membawa pulang tiga poin usai menang meyakinkan dengan skor 3-0.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Hasil PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya di Super League 2025-2026: Bajul Ijo Menang Telak 3-0

Sejak awal laga, kedua tim tampil berhati-hati dengan tempo permainan yang tidak terlalu tinggi. PSIM dan Persebaya sama-sama berusaha membangun serangan melalui penguasaan bola dan pola permainan terstruktur.

Persebaya akhirnya mampu memecah kebuntuan pada menit ke-35. Gali Freitas menjadi aktor pembuka keunggulan Bajul Ijo setelah berhasil memaksimalkan peluang dan menjebol gawang PSIM. Hingga turun minum, tidak ada gol tambahan yang tercipta dan Persebaya unggul sementara 1-0 atas Laskar Mataram.

Babak Kedua

Hasil PSIM Yogyakarta vs Persebaya Surabaya di Super League 2025-2026: Bajul Ijo Menang Telak 3-0

Memasuki paruh kedua, PSIM meningkatkan intensitas permainan demi mengejar ketertinggalan. Tekanan demi tekanan sempat dilancarkan tuan rumah, namun rapatnya lini pertahanan Persebaya membuat peluang PSIM kerap kandas.

Justru Persebaya yang kembali mencetak gol pada menit ke-74. Bruno Paraiba berhasil menggandakan keunggulan tim tamu sekaligus membuat situasi semakin sulit bagi PSIM.

Kepercayaan diri Persebaya kian meningkat. Pada menit ke-84, Rachmat Irianto memastikan kemenangan Bajul Ijo lewat gol ketiga yang menutup pesta gol di Bantul.

Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 3-0 tetap bertahan. Hasil ini memastikan Persebaya membawa pulang poin penuh dari kandang PSIM dan menundukkan tim asuhan Jean-Paul van Gastel dengan kemenangan meyakinkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *