Olahraga

Eks Pemain Naturalisasi Bio Paulin Minta Kontrak Shin Tae-yong Sebagai Pelatih Timnas Indonesia Diperpanjang

×

Eks Pemain Naturalisasi Bio Paulin Minta Kontrak Shin Tae-yong Sebagai Pelatih Timnas Indonesia Diperpanjang

Share this article

LigaNusantara – Pernyataan tersebut disampaikan eks pemain Persipura Jayapura periode 2007-2017 saat diwawancara oleh kanal Youtube Tommy Desky.

Seperti yang diketahui, Bio Paulin berjasa membawa tiga trofi Liga Super Indonesia kepada tim kebanggaan Kota Jayapura tersebut.

Bio Paulin juga sempat mencatatkan satu penampilan bersama Timnas Indonesia.

Saat itu, pemain kelahiran Kamerun tersebut tampil lawan Myanmar dalam laga uji coba di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, 30 Maret 2015.

Usai pensiun, Bio Paulin saat ini maju sebagai salah satu Calon Legistaltif (Caleg) DPRD Kota Jayapura pada Pemilu 2024.

Bio Paulin menyinggung isu perpanjangan kontrak Shin Tae-yong ramai di media massa.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut hanya memiliki waktu hingga Juni 2024 bersama Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong sendiri masih punya asa untuk tetap bertahan sebagai pelatih Timnas Indonesia jika sukses memenuhi target di Piala Asia U-23 2024.

Eks pemain Persipura Jayapura tersebut mengaku bahwa Shin Tae-yong layaknya seorang pelatih pada umumnya yang butuh waktu buat mengembangkan kerangka tim.

Baginya, Shin Tae-yong adalah figur yang cocok untuk memadukan setiap potensi pemain di Timnas Indonesia.

Selain itu, Bio Paulin merasa bahwa pelatih 53 tahun tersebut sudah menerapkan strategi yang sesuai dengan Timnas Indonesia.

Dirinya juga berpendapat bahwa Shin Tae-yong sudah memberikan perubahan signifikan selama menjadi pelatih tim Merah Putih.

“Kalau soal Shin Tae-yong ini, aku pernah jawab ini waktu ikut lisensi A AFC di Jakarta,” ujar Bio Paulin dilansir dari Youtube Tommy Desky.

“Saya pikir Shin Tae-yong sama dengan pelatih-pelatih lain.”

“Kalau diberi waktu untuk kerja, pasti bisa, tapi kalau diberi waktu pendek, pasti susah.”

“Apalagi kan ada pemain-pemain baru di setiap saat, harus tahu mereka padu sama siapa, terus kita mau terapkan strategi seperti apa.”

“Jadi, saya pikir sebelum mereka bicara soal ini, saya pernah bilang kalau Shin Tae-yong harus diperpanjang kontrak.”

“Ya, setelah itu, kita bisa melihat ada perubahan sehari-hari kan.”

“Jadi, itu namanya tim dan namanya seorang pelatih kalau dikasih waktu pendek kadang-kadang tidak berhasil.”

“Terus kita harus punya tangan dingin ya yang lebih bagus di kepelatihan.”

“Jadi, saya pikir selama waktu yang telah diberikan kepada dia [Shin Tae-yong], hasilnya baik dan bagus,” ujarnya.

Saat diminta untuk menegaskan sikapnya, pemain kelahiran Kamerun tersebut sepakat bahwa Shin Tae-yong harus mendapatkan perpanjangan kontrak sebagai Pelatih Timnas Indonesia.

“Ya, saya setuju,” tegas Bio Paulin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *