Berita Liga 1

Usai Imbangi Persib, Borneo FC Optimis Kalahkan PSM Makassar

×

Usai Imbangi Persib, Borneo FC Optimis Kalahkan PSM Makassar

Sebarkan artikel ini
Usai Imbangi Persib, Borneo FC Optimis Kalahkan PSM Makassar
Usai Imbangi Persib, Borneo FC Optimis Kalahkan PSM Makassar

Borneo FC akan kembali bermain di pekan ke-29 BRI Liga 1 2024/2025 dengan melawan PSM Makassar.

Pertandingan antara Borneo FC melawan PSM Makassar akan berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, pada Jumat (18/04/25) pukul 15.30 WIB.

Duel PSS Sleman melawan Dewa United akan disiarkan secara langsung di Indosiar dan aplikasi streaming Vidio.com.

Sejauh ini Borneo FC terus menunjukan progres yang positif. Dalam dua pertandingan terakhir mereka, Borneo FC berhasil tampil tanpa kekalahan.

Pada pertandingan terakhir mereka, Borneo FC berhasil menahan sang pemuncak klasemen yakni Persib Bandung dengan skor 2-2.

Hasil tersebut bisa menjadi modal kuat untuk Borneo FC untuk menghadapi PSM Makassar.

Hasil pertandingan melawan PSM Makassar menjadi modal penting bagi Borneo FC untuk merangkak naik ke papan atas klasemen.

Saat ini, tim asuhan Joaquin Gomez tengah berada di urutan ke-7 klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025 dengan torehan 42 poin.

Pelatih Borneo FC, Joaquin Gomes mengaku sangat puas dengan performa anak asuhnya dalam beberapa laga terakhir.

Termasuk saat menahan imbang Persib Bandung di pekan ke-29 BRI Liga 1 2024/2025.

“Kami menunjukkan bahwa kami bermain di tingkat yang sangat tinggi,” katanya.

Joaquin Gomez mengatakan, meskipun timnya hanya mampu bermain imbang kontrak Persib Bandung, namun permainan timnya jauh lebih mendominasi.

“Pada laga sebelumnya, melawan tim yang berada di posisi atas di liga, kami membuat mereka terlihat sangat-sangat biasa saja.”

“Kami mendominasi sebagian besar permainan dan kami tahu bahwa mereka akan berbahaya dengan individu-individu mereka.”

“Mereka tidak banyak untuk menciptakan peluang atau mencetak gol,” tutur Joaquin Gomez.

Dirinya juga mengatakan, jika berdasarkan dengan statistik, Borneo FC unggul jauh dalam berbagai aspek.

Hal ini menjadi dasar kepuasannya terhadap penampilan anak asuhnya.

“Jika Anda melihat statistik, misalnya, kami memiliki sebanyak apapun yang mereka miliki,” ujar pelatih asal Spanyol itu.

“Jadi itu membuat kami merasa sangat bangga, tetapi pada saat yang sama kecewa karena kami merasa seharusnya memenangkan pertandingan,” imbuhnya.

Kami ingin menjadi tim yang sangat agresif, sangat proaktif, sangat intens, dan setiap sentuhan yang kami lakukan terhadap pemain. Tapi ya, secara keseluruhan sangat bangga dengan performanya,” ucap Joaquin Gomez.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *