LigaNusantara.com – Stadion Abdullah Bin Khalifah akan jadi saksi kedua tim dalam misi lolos ke Olimpiade 2024.
Di atas kertas tentu Uzbekistan lebih diunggulkan dalam laga nanti.
Pasalnya, tim berjuluk Serigala Putih ini melaju mulus tanpa kekalahan sejak fase babak penyisihan grup.
Selain itu, mereka masih belum kebobolan dan lini serang Uzbekistan sudah mengoleksi 12 gol.
Hal ini tentu jadi ancaman nyata bagi pertahanan Garuda Muda.
Shin Tae-yong menjelaskan, dia sudah menganalisa permainan Uzbekistan.
Dia paham alasan lawan mereka kali ini sangat kuat dengan pencapaian apik di turnamen ini.
“Pemikiran yang saya miliki setelah menonton pertandingan Uzbekistan dan saya menyadari alasannya.”
“Bagaimana mereka mencetak 12 gol dan bagaimana mereka tidak bisa kebobolan satu gol pun,” kata Shin Tae-yong, Minggu (28/4).
Pelatih berusia 53 tahun ini melanjutkan, Uzbekistan cukup solid saat membangun serangan.
Transisi cepat jadi kekuatan utama pasukan Timur Kapadze.
Tentunya kondisi ini akan memaksa pemainnya sering berduel di lapangan nanti.
Selain itu, semua pemain dituntut fokus agar tidak kecolongan dan memberi celah untuk lawan.
“Salah satu yang krusial, alasan utamanya adalah transisi yang begitu cepat. Uzbekistan, menyerang ke bertahan dan bertahan ke menyerang, sangat-sangat cepat.”
“Dan itu mungkin menjadi faktor yang membuat Uzbekistan menjadi salah satu tim terkuat di kompetisi ini.”
“Mereka memiliki keseimbangan yang sangat, sangat baik antara tim penyerang dan tim bertahan, dan juga, seperti yang saya sebutkan, fase transisi,” tegasnya.
Shin menegaskan bahwa mereka sudah bersiap dengan baik untuk menghadapi gaya bermain tim lawan.
Semua pemain juga sudah berkomitmen untuk meraih kemenangan di laga nanti.
“Jadi itu hal yang perlu kami atasi dan jika kami bisa menghadapinya dengan baik.”
“Mungkin kami punya kemungkinan menang melawan Uzbekistan.”
“Saya tidak bisa mengatakan lebih detail karena itu rahasia,” pungkasnya.