Olahraga

Liga Voli Korea – Saingan Top Skor Megawati Ingin Lawan Red Sparks di Final, Legenda Korsel Ketiban Dukungan Palsu?

×

Liga Voli Korea – Saingan Top Skor Megawati Ingin Lawan Red Sparks di Final, Legenda Korsel Ketiban Dukungan Palsu?

Share this article

LigaNusantara.com – Pink Spiders telah memastikan diri melaju ke babak final playoff Liga Voli Korea 2023-2024 usai tampil ciamik, Selasa (26/3/2024).

Tim yang diperkuat penyerang legendaris Korea Selatan Kim Yeon Koung itu menumbangkan Daejeon JungKwanJang Red Sparks di laga ketiga.

Memanfaatkan dukungan sebagai tim tuan rumah, Pink Spiders menang telak atas Red Sparks 3-0 (25-18, 25-19, 25-19).

Dengan hasil ini, Pink Spiders berhasil mengalahkan tim yang diperkuat pevoli Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi itu sebanyak dua kali.

Mereka hanya tumbang satu kali tatkala bertandang ke markas Red Sparks dengan skor 1-3 pada akhir pekan kemarin.

Melangkah ke final playoff Liga Voli Korea 2023-2024 tentu menjadi hal yang menggembirakan bagi seorang Kim Yeon-koung.

Pemain berusia 36 tahun tersebut tidak kenal lelah dalam mengawal timnya melangkah jauh dengan menjadi andalan sejak putaran pertama.

Usai menghadapi Megawati dan kolega di laga ketiga kemarin, Kim tak sungkan membeberkan dukungan yang dia dapatkan.

Salah satu support datang dari Yang Hyo-jin pemain Suwon Hyundai E&C Hillstate yang akan menjadi lawan Pink Spiders di final.

Kim menuturkan bahwa Yang Hyo-jin yang merupakan saingan Megawati dalam daftar top skor musim ini sempat mengirimkan pesan kepadanya.

Suntikan semangat dan motivasi diberikan Yang agar Kim bisa tampil optimal dan menyudahi pertandingan penentu ini dengan manis.

Bak memberi dukungan palsu, Kim dengan nada bercanda menyebut bahwa E&C Hillstate sejatinya ingin menghadapi Red Sparks di laga final.

“Sebelum pertandingan Yang Hyo-jin menghubungi saya hari ini dan dia memberi semangat kepada saya,” ucap Kim, dilansir dari Naver.com.

“Tapi jelas E&C Hillstate lebih memilih untuk melawan Red Sparks di laga final,” tuturnya menambahkan.

Pilihan Yang Hyo-jin untuk melawan di Red Sparks di laga puncak cukup beralasan karena kondisi tim yang sedang dihantam badai cedera.

Bisa dibilang, kekuatan tim besutan Ko Hee-jin itu sedikit berkurang di fase playoff setelah absennya sang kapten Lee So-young.

Tidak berhenti sampai disitu saja, Red Sparks juga harus kehilangan satu pemain andalan yakni Jung Ho-young.

Pemain yang beroperasi sebagai middleblocker tersebut harus mengalami cedera lutut dalam pertandingan pertama playoff melawan Pink Spiders.

Seolah ingin mengubur impian itu, Kim meminta agar Yang bersiap melawan timnya di laga final yang akan dimulai pada esok hari, Kamis (28/3/2024).

“Mereka (E&C Hillstate) tidak bisa melakukan itu sekarang,” kata Kim.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *