Olahraga

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol – Real Madrid Gagal Kabur dari Si Kuda Hitam, Barcelona Tunggu Peluang Menyalip

×

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol – Real Madrid Gagal Kabur dari Si Kuda Hitam, Barcelona Tunggu Peluang Menyalip

Share this article

LigaNusantara – Jornada ke-23 menghadirkan empat pertandingan pada Minggu (4/2/2024) atau Senin dini hari WIB.

Duel yang menjadi menu utama adalah derbi Madrid di Estadio Santiago Bernabeu.

Hasilnya, Real Madrid dan Atletico Madrid harus puas berbagi poin usai mengakhiri laga dengan skor imbang 1-1.

Bertindak sebagai tuan rumah, Los Blancos membuka keunggulan lebih dulu berkat gol Brahim Diaz pada menit ke-20.

Sang winger menaklukkan kiper Jan Oblak dengan tembakan jarak dekat ketika terjadi kemelut di area penalti Atletico.

Saat laga memasuki masa injury time dan Madrid siap menyambut kemenangan, Marcos Llorente muncul sebagai penyelamat kubu tamu.

Dia mencetak gol tandukan yang memaksa duel berakhir imbang.

Meski menuai hasil seri dalam derbi ibukota Spanyol, Los Blancos tetap memuncaki klasemen dengan koleksi 58 poin.

Namun, mereka gagal memperlebar jarak dari Girona yang bermain imbang tanpa gol melawan Real Sociedad.

Kedua tim kini hanya terpaut dua angka di dua posisi teratas.

Sementara itu, Barcelona mengintai dari posisi ketiga sambil mengantongi 50 poin.

Raksasa Catalunya menunggu kesempatan Girona terpeleset untuk mengambil alih peringkat kedua.

Beralih ke pertandingan lainnya, Mason Greenwood kembali nyekor dalam masa pinjaman di Getafe.

Akan tetapi, gol dari penyerang Manchester United itu tak cukup untuk membawa timnya menghindari hasil seri 1-1 kontra Real Betis.

Gol tunggal Greenwood membantu Getafe bertahan di peringkat ke-10 tabel.

Sementara itu, Betis turun satu setrip menuju tangga kedelapan.

Hasil Liga Spanyol Minggu (4/2/2024):

Villarreal 0-0 CadizOsasuna 0-3 Celta Vigo (Jorgen Strand Larsen 24′, Luca dela Torre 25′, Anastasios Douvikas 90′)Real Betis 1-1 Getafe (Mason Greenwood 8′; Isco 35′)Real Madrid 1-1 Atletico Madrid (Brahim Diaz 20′; Marcos Llorente 90+3′)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *