Prediksi dan Analisis

Prediksi Svay Rieng vs Madura United: Susunan Pemain

×

Prediksi Svay Rieng vs Madura United: Susunan Pemain

Sebarkan artikel ini
Prediksi Svay Rieng vs Madura United: Susunan Pemain
Prediksi Svay Rieng vs Madura United: Susunan Pemain

Madura United akan kembali berjuang di kancah internasional saat menghadapi Svay Rieng di AFC Challenge League 2024/2025.

Madura United akan menjalani leg pertama melawan perwakilan Kamboja, Svay Rieng di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, pada Kamis (10/4/2025), pukul 19.00 WIB.

Perjalanan Madura United di musim ini bisa terbilang tidak terlalu bagus. Di BRI Liga 1, mereka sempat terseok-seok di awal musim hingga masuk ke dalam zona degradasi.

Namun tim asuhan Alfredo Vera berhasil menunjukan tanda-tanda kebangkitan usai meraih dua kemenangan beruntun atas Persija Jakarta dan PSIS Semarang.

Dua kemenangan itu berhasil membuat Madura United mulai menjauh dari zona merah dan berada di peringkat ke-14 dengan raihan 27 poin.

Meski penampilan mereka di kancah domestik tak terlalu meyakinkan, namun di kancah internasional mereka tampil cukup bagus.

Pada babak perempat final lalu, Lulinha dan kawan-kawan berhasil menyingkirkan tim asal Taiwan yakni, Tainan Steel dengan skor telak 4-1.

Sementara itu, Svay Rieng juga bukan tim yang bisa dipandang sebelah mata.

Tim asal Kamboja itu berhasil tampil luar biasa di liga domestik. Dalam tujuh pertandingan terakhir mereka, tim besutan Pep Munoz berhasil mengemas enam kemenangan dan hanya satu kali tumbang.

Saat ini, Svay Rieng sedang bersaing di babak Championship Cambodian Premier League untuk mengunci gelar juara.

Meski begitu, Svay Rieng di prediksi akan tampil habis-habisan pada leg pertama melawan Madura United d kandang mereka sendiri.

Kemenangan ini menjadi harga mati bagi mereka agar bisa memuluskan langkahnya ke partai puncak.

 

Prediksi Susunan Pemain

Svay Rieng (4-3-3): Dara Vireak; Rosib Sath, Visal Soeuy, Sinti Chou, Kriya Sareth; Ryo Fujii, Bounphachan Bounkong, Takeshi Odawara; Cristian, Matheus Moresche, Sosidan Nhean.

Pelatih: Pep Munoz.

 

Madura United (4-3-3): Miswar Saputra; Ibrahim Sanjaya, Pedro Monteiro, Nur Diansyah, Taufik Hidayat; Jordy Wehrmann, Ilhamsyah, Iran Goncalves Junior; Muhammad Riski Afrisal, Miljan Skrbic, Lulinha.

Pelatih: Angel Alfredo Vera.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *