Berita Liga 1

Meski Difavoritkan Juara Liga 1, Persib Engan Besar Kepala

×

Meski Difavoritkan Juara Liga 1, Persib Engan Besar Kepala

Sebarkan artikel ini
Meski Difavoritkan Juara Liga 1, Persib Engan Besar Kepala
Meski Difavoritkan Juara Liga 1, Persib Engan Besar Kepala

Persib Bandung kini menjadi kandidat kuat untuk bisa keluar menjadi juara BRI Liga 1 pada akhir musim.

Persib Bandung berhasil menjalani musim yang luar biasa di Liga 1 2024/2025.

Hal itu nampak dari posisi Persib Bandung di papan klasemen BRI Liga 1 musim ini.

Tim asuhan Bojan Hodak masih berdiri kokoh di puncak klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025.

Dengan berhasil mengumpulkan 57 poin dari 27 pertandingan yang telah mereka mainkan, Ciro Alves dan kawan-kawan berhasil ungguli Dewa United yang berada di posisi kedua dengan selisih 8 angka.

Tak hanya itu, Persib Bandung juga berjarak sembilan poin dari Persebaya Surabaya yang berada di urutan ketiga.

Meskipun begitu, Persib Bandung tak ingin timnya besar kepala begitu saja.

Hal ini ditegaskan langsung oleh bek muda mereka yakni, Kakang Rudianto.

Pemain kelahiran 2003 ini menilai jika Persib Bandung tak bisa bersantai begitu saja, pasalnya mereka masih harus menghadapi partai berat lainnya di sisa musim ini.

“Semua laga berat.”

“Kami akan habis-habisan di tujuh pertandingan sisa.”

“Kami tidak mau terlena dengan posisi saat ini dan jarak poin dengan posisi kedua dan ketiga,” kata Kakang, dilansir liganusantara.com dari laman resmi BolaSport.com.

“Kami tidak mau memikirkan tim peringkat 2 peringkat 3. Fokus diri sendiri, dan bekerja keras untuk menang di setiap pertandingan,” ujarnya.

Sebagai informasi, Persib Bandung masih harus bermain sebanyak tujuh pertandingan lainnya pada sisa musim 2024/2025.

Dari tujuh lama tersebut, tim asuhan Bojan Hodak masih harus menghadapi tim kuat lainnya seperti, Borneo FC dan Bali United.

Hal itu membuat Persib Bandung tak boleh besar kepala terlebih dahulu karena mereka harus bisa menyelesaikan sisa pertandingan musim ini dengan kemenangan jika mereka ingin kembali menjadi juara Liga 1 2024/2025.

 

Berikut adalah tujuh pertandingan sisa Persib Bandung di BRI Liga 1 2024/2025.

  • Borneo FC vs Persib Bandung (11/04/25) laga tandang
  • Persib Bandung vs Bali United (18/04/25) laga kandang
  • Persib Bandung vs PSS Sleman (26/04/25) laga kandang
  • Malut United vs Persib Bandung (02/05/25) laga tandang
  • Persib Bandung vs Barito Putera (09/05/25) laga kandang
  • Persita Tangerang vs Persib Bandung (16/05/25) laga tandang
  • Persib Bandung vs Persis Solo (24/05/25) laga kandang.

Jika ingin keluar sebagai juara, Persib Bandung setidaknya harus bisa mendapatkan 17 poin dari 7 laga sisa tersebut

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *